Rabu, 29 Oktober 2014

Indocomtech 2014
Bagi kalian yang sedang mencari atau ingin mengganti Laptop, Komputer, Gadget yang kalian miliki, akhir bulan ini adalah waktu yang tepat. Karena di penghujung bulan ini di Jakarta tepatnya di Jakarta Convention Center sedang diselenggarakan event Indocomtech.  Indocomtech merupakan ajang pameran komputer dan teknologi yang diadakan setiap setahun sekali.
Tahun ini bertepatan dengan Indocomtech ke-22 dengan mengusung tema ‘Digital Lifestyle’. Tidak hanya komputer dan gadget yang ditawarkan pada event ini tetapi juga ada berbagai aksessoris, promo-promo menarik yang menggiurkan, serta games-games menghibur lainnya. Dan tentunya jika anda beruntung anda bisa membawa pulang pernak-pernik hadiah yang diberikan oleh beberapa stand/vendor tertentu. Setiap tahun event ini selalu ramai dipadati pengunjung.

Event ini diikuti oleh berbagai vendor Komputer dan Gadget. Mulai dari Apple, HP, Intel, LG, Asus, Acer, Lenovo, Axioo, Samsung, Sony, Toshiba, Logitech, Wellcomm, Bolt, Telkomsel  dan masih banyak lagi. Kebetulan event ini juga bertepatan atau bersamaan dengan event Indonesia Motorcycle Show (Pameran Otomatif Motor) yang keduanya sama-sama diselenggarakan di JCC.
Harga tiket masuk Indocomtech
Rabu - Kamis        : Rp 10.000,-
Jumat - Minggu     : Rp 15.000,-
Waktu                   : Pukul 10.00 - 21.00
Tanggal                 : 29 Oktober - 2 November 2014
Tempat                  : Jakarta Convention Center (JCC)
Acara yang diselenggerakan diantaranya :
·         Digital Lifestyle Talkshow
·         Main stages daily programs
·         Games competitions
·         Door prize

Tidak ada komentar:

Posting Komentar